by

Seminar Antisipasi Penyakit-penyakit Baru Perunggasan

Bogor, Margopost.com – Balai Besar Pelatihan Kesehatan Hewan (BBPKH) Cinagara Bogor bekerjasama dengan Food and Agriculture Organization (FAO), dan Dinas Peternakan dan Perikanan Kabupaten Blitar Provinsi Jawa Timur dalam pelaksanaan Pelatihan Teknis Tematik Peternakan di Kabupaten Blitar. Dalam rangka persiapan pelaksanaan pelatihan yang direncanakan diselenggarakan pada awal bulan Agustus 2018, dilakukan seminar yang berjudul “ Penyakit-Penyakit Baru di Perunggasan dan Bagaimana Menghadapinya Untuk Meningkatkan Keuntungan”, menurut, Widyaiswara (Pengajar), BBPKH, Fera Aryanti, Kamis (05/07/2018).
“Seminar ini diselenggarakan pada saat kegiatan Indolivestock 2018 expo dan forum pada tanggal 4-6 juli 2018 di jakarta convention centre yang dipaparkan oleh FAO. Melalui kegiatan seminar ini diharapkan mendapat masukan dan informasi dari stakeholder, pengusaha, peternak, akademisi dan pihak swasta demi kesempurnaan kurikulum pada kegiatan pelatihan tersebut. Secara umum kegiatan pelatihan akan membahas mengenai biosekurity level peternak menengah ke bawah”, ujar Fera
Setelah kegiatan seminar dilakukan pertemuan koordinasi antara FAO, BBPKH cinagara dengan perwakilan dari dinas kab blitar untuk membahas persiapan pelatihan.


“Pelatihan akan melibatkan petugas dan peternak di kabupaten blitar khususnya peternak menengah ke bawah. Selain itu model pelatihan yang akan diselenggarakan nanti sedikit berbeda dengan pelatihan lainnya karena akan ada sesi khusus untuk penekanan materi-materi tertentu untuk petugas teknis”, menurut drh. Nanang dari Dinas Peternakan dan Perikanan Kabupaten Blitar.
“Melalui kegiatan pelatihan ini diharapkan petugas dan peternak dapat lebih tanggap dan siap dalam melakukan tindakan pencegahan penyakit unggas di kabupaten blitar”, kata Nanang

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *