by

Sukses Berbisnis Karpet Karakter, Keluarga Pengky Raih Omzet Ratusan Juta

MARGOPOST.COM | KARPET KASUR – Sukses Berbisnis Karpet Karakter, Keluarga Pengky Raih Omzet Ratusan Juta.

Seorang pria di Kabupaten Blitar sukses mengembangkan usaha pembuatan karpet karakter, yakni karpet yang terbuat dari kain rasfur atau kain yang biasa digunakan untuk membuat boneka.

Usaha rumahan pembuatan karpet karakter dan kasur boneka ini milik keluarga Pengki Hadi Widiantoro, warga Desa Tlogo Kecamatan Kanigoro Kabupaten Blitar , Jawa Timur. Usaha mikro yang baru dibangun ini, kini makin berkembang pesat. Terbukti permintaan dari berbagai daerah terus mengalir dan bahkan dalam sebulan omzet penjualan mencapai di atas Rp 100 juta per bulan.

Tidak hanya karpet karakter saja, keluarga Pengki Hadi Widiantoro juga memproduksi kasur lantai karakter, sajadah karakter, kasur ,guling dan bantal karakter serta keset karakter yang semuanya menggunakan bahan kain rasfur dengan berbagai motif yang ditawarkan .

Di antaranya Frozen, Micky Mouse, Hello Kity, Winnie The Pooh , Angry Birds dan lain – lain. Selain itu, juga menerima pesanan motif lain sesuai yang diinginkan oleh konsumen .

Untuk harga, karpet karakter dijual dengan harga paket, yakni fullset terdiri 5 bantal kotak , 2 bantal kaki , 2 guling dan 1 keset dipatok Rp 800 ribu.

Kesuksesan usaha keluarga Pengki Hadi Widiantoro ini tidak lepas sistem pemasaran yang dilakukan, yakni pemasaran langsung dan melalui media online. Tak heran pemesanan pun juga datang dari berbagai daerah di tanah air, seperti Irian Jaya , Aceh , Sulawesi dan Kalimantan, selain kota – kota di Pulau Jawa. (pojokpitu) //GHAIDA

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *