by

Berbagi Ilmu Tingkatkan Kreativitas, BBPKH Cinagara Studi Banding di Polbangtan Malang

MARGOPOST.COM | Bogor – Peningkatan kualitas SDM tidak pernah berhenti dilakukan Kementerian Pertanian. Pasalnya, SDM menjadi kunci pembangunan pertanian sekaligus peningkatan produktivitas.

Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo mengatakan SDM harus terus diperkuat.

“Kalau kita ingin pertanian semakin maju, maka harus diperkuat SDM-nya. Pengetahuan dan kemampuan SDM pertanian harus terus ditingkatkan untuk mendukung hal itu,” katanya.

Senada juga Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian (BPPSDMP) fokus menggenjot pengembangan SDM pada bidang pertanian.
Untuk mewujudkan rencana strategis Kementerian Pertanian, Kepala BPPSDMP Prof. Dedi Nursyamsi mengatakan bahwa networking harus ditingkatkan pada tiap program pengembangan SDM. Networking yang kuat harus tersinergi dengan internal BPPSDMP Kementerian Pertanian.

Menyikapi arahan tersebut, Kepala Balai Besar Pelatihan Kesehatan Hewan (BBPKH) Cinagara Dr. Wasis Sarjono, S.Pt, M.Si, menugaskan perwakilan tim SPI dan PPID yaitu Ketua SPI (Drh. Heris Kustiningsih, M. Si.) dan Anggota PPID (Tiurma Rosita Sinaga, S.T.P), untuk mempelajari bagaimana manajemen pengelolaan dan pelaporan Sistem Pengawasan Internal (SPI) serta manajemen informasi khususnya pengelolaan PPID di Polbangtan Malang. PPID fokus bagaimana instansi pemerintah mampu melakukan keterbukaan informasi secara gamblang melalui media sosial maupun system aplikasi serta website yang tersedia. Mutu layanan dalan keterbukaan informasi, kemudahan mendapatkan informasi serta respon yang diberikan kepada pihak yang membutuhkan informasi menjadi sebuah indikator keberhasilan PPID.

“Kami ke Polbangtan Malang untuk studi banding SPI dan PPID dan berharap bisa mengadopsi hal baik yang selama ini telah diterapkan dalam pengelolaan SPI dan PPID” Ungkap Heris Kustiningsih,

Pada kesempatan yang sama Direktur Polbangtan Malang, Dr. Setya Budhi Udrayana, M.Si. juga menyampaikan “Kami sangat menyambut baik dan terbuka pada kegiatan studi banding ini, silakan digali informasi sebanyak mungkin dari pengelola SPI dan PPID kami dan semoga bisa memberikan kontribusi yang baik bagi BBPKH Cinagara”.

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *