by

Kabinet Indonesia Maju, Arifin Tasrif Mantan Dubes Jepang Jadi Menteri ESDM

MARGOPOST.COM |  JAKARTA – Presiden Joko Widodio (Jokowi) memilih Arifin Tasrif sebagai menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) yang baru periode 2019-2024. Arifin dipercaya menduduki kursi menteri ESDM menggantikan Ignasius Jonan. Arifin sebelumnya menjabat Duta besar Indonesia untuk Jepang. Ia juga merupakan mantan Dirut Utama PT Pupuk Indonesia serta PT Petrokimia Gresik.

Arifin merupakan lulusan Institute Teknologi Bandung. Sebelum menjadi Dubes, Ia lama berkarier sebagai direksi di beberapa Badan Usaha Milik Negara (BUMN).

Ia pernah menjabat Direktur Utama Pupuk Indonesia setelah perusahaan tersebut resmi menjadi induk BUMN pupuk. Jabatan itu diembannya pada 2010-2015.  Sebelum itu, ia menjabat Presiden Direktur Petrokimia Gresik mulai 2001 sampai 2010 dan Direktur Bisnis PT Rekayasa Industri mulai dari 1995 hingga 2001.

Sebagai Duta Besar Indonesia untuk Jepang, Arifin terlibat dalam sejumlah kerja sama bidang energi antara Indonesia dan Jepang. Salah satunya adalah penandatanganan Head of Agreement (HOA) pengembangan Blok Masela pada 16 Juni 2019 di Jepang.

Selain itu, Arifin mendampingi Menteri ESDM periode sebelumnya, Ignasius Jonan, dalam urusan kerja sama antara Indonesia-Jepang terkait pengembangan energi hijau melalui produk turunan kelapa sawit. (stneg/ant/bs)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *