by

BBPKH Cinagara Cetak Job Creator Profesional Melalui Sertifikasi Paramedik Veteriner

MARGOPOST.COM | Bogor – Balai Besar Pelatihan Kesehatan Hewan (BBPKH) Cinagara Bogor Melaksanakan sertifikasi kompetensi Paramedik Veteriner hal ini untuk memenuhi kebutuhan tenaga kerja yang profesional di bidang peternakan yang memiliki sertifkat terlisensi. Seiring dengan kebutuhan tersebut, LSP Pertanian Nasional memfasilitasi sertfikasi kompetensi yang terlisensi Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) dengan memperhatikan Standar Kompetensi Kerja Nasional Indonesia (SKKNI) di bidang peternakan.
Tempat Uji Kompetensi (TUK) BBPKH Cinagara adalah salah satu Lembaga yang memiliki sertifkat terlisensi untuk melaksanakan kegiatan sertifikasi kompetensi Paramedik Veteriner Kegiatan ini dilaksanakan dari 07- 09 Oktober 2019.


Kepala PUSLATAN Ir. Bustanul Arifin Cahya, M.DM. juga berharap Kepada Peserta“meningkatkan kapasitas tenaga kerja sektor Pertanian dalam menghasilkan job seeker dan job creator yang profesional, mandiri, dan berdaya saing. Keberhasilan Kementerian Pertanian dalam menciptakan job seeker dan job creator” (07/10/2019). Ia juga menyampaiakan Pekerja di sektor pertanian secara faktual memiliki peran dan kontribusi yang tidak kecil bagi keberlangsungan keluarga, masyarakat, dan bangsa. Hal ini dikarenakan Pekerja disektor pertanian menjamin ketahanan pangan yang dibutuhkan oleh bangsa seyogyanya diposisikan sebagai suatu profesi yang penting sejajar dengan profesi lainnya yang mensyaratkan kompetensi atau keahlian.
Kepala BBPKH Cinagara Drh. Wisnu Wasisa Putra, MP, Jenis Pelatihan Vokasi yang akan diselenggarakan dapat mengacu pada SKKNI, KKNI, dan Standar Khusus dalam rangka menyiapkan pelatihan vokasi bidang pertanian.
“Dengan keluarnya peraturan Menteri Pertanian RI No. 03 Tahun 2019 tentang jasa pelayanan medik veteriner maka ke depan TUK BBPKH Cinagara akan memberikan persyaratan peserta pelatihan bidang paramedik veteriner sesuai dengan yang telah dipersyaratkan” tutup wisnu. (07/10/2019).

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *